Gennaro Gattuso Hampir Pasti Jadi Suksesor Ancelotti di Napoli

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5star.com, Indonesia – Gennaro Gattuso hampir pasti akan menjadi suksesor Carlo Ancelotti sebagai pelatih Napoli. Namun, mantan pelatih AC Milan itu dipercaya hanya akan menandatangani kontrak jangka pendek.

Seperti dikutip Football5star.com dari Sky Sports Italia, Gennaro Gattuso akan menandatangani kontrak enam bulan di Napoli. Namun, dalam kontrak tersebut juga dilengkapi opsi perpanjangan selama semusim berikutnya. Kemungkinan besar Napoli akan segera mengumumkan peresmian perekrutan Gattuso.

Seperti diketahui, Napoli akhirnya memutuskan memecat Carlo Ancelotti, Selasa (10/12/2019) waktu setempat. Keputusan itu dibuat hanya berjarak beberapa jam setelah Napoli memastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Tepatnya, setelah berhasil menuai kemenangan 4-0 atas Genk.

Gennaro Gattuso akan menjadi suksesor Carlo Ancelotti di Napoli
Tuttomercatoweb.com

Akan tetapi, hasil positif itu adalah kemenangan pertama Dries Mertens dkk dalam 10 laga terakhir. Di samping itu, hubungan Ancelotti dengan Presiden Aurelio De Laurentiis juga diketahui mengalami keretakan musim ini.

Dipecatnya Ancelotti sontak memunculkan beragam spekulasi. Ia diyakini langsung menjadi incaran dua klub Liga Inggris. Yakni, Everton dan Arsenal.

Everton memang masih mencari sosok pelatih baru untuk mengisi kursi yang ditinggalkan Marco Silva. Klub yang bermarkas di Goodison Park memecat Silva pekan lalu.

Sementara itu, Arsenal juga diketahui mulai memiliki ketertarikan menggaet pelatih berusia 60 tahun itu. Ya, klub beralias The Gunners juga belum mendapatkan pelatih tetap untuk menjadi suksesor Unai Emery.

STEFAN ANTONIC SEMPAT TUNGGU TIMNAS INDONESIA AKHIRNYA KE TIMNAS HONGKONG

More From Author

Berita Terbaru