Fakta Menarik Laga Belanda vs AS di Piala Dunia 2022

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pertandingan Belanda vs Amerika Serikat (AS) di Stadion Khalifa pada Sabtu (3/12) malam WIB membuka fase gugur Piala Dunia 2022. Belanda memenangkan laga tersebut dengan skor 3-1 berkat satu gol dan dua assist Denzel Dumfries.

Kemenangan tersebut membuat Belanda menjadi tim pertama yang berhasil melangkah ke babak perempat final Piala Dunia 2022. Mereka bakal menantang Argentina atau Australia di delapan besar.

Pertandingan di Stadion Khalifa tidak cuma menghasilkan Belanda sebagai pemenang. Terdapat sejumlah fakta menarik yang tersaji dalam laga tersebut. Berikut, Football5Star telah merangkum lima di antaranya.

FAKTA MENARIK BELANDA VS AMERIKA SERIKAT
  • Gol Bersejarah Memphis Depay
Belanda vs AS - Denzel Dumfries - Piala Dunia 2022 - @onsoranje
instagram.com/onsoranje

Memphis Depay membuka keunggulan Belanda ketika laga baru berjalan 10 menit. Penyerang asal Barcelona itu menjebol gawang The Stars and Stripes setelah menerima umpan tarik kiriman Dumfries.

Gol tersebut membuat Depay berhasil melewati perolehan gol Klaas-Jan Huntelaar bersama Oranje. Depay kini memiliki koleksi 43 gol dan cuma berjarak tujuh gol gol dari Robin van Persie yang tercatat sebagai top skorer sepanjang masa Belanda.

  • Xavi Simons Ciptakan Rekor
Belanda vs AS - Xavi Simons - @statmandave
twitter.com/statmandave

Depay bukanlah satu-satunya pemain yang menciptakan rekor di laga Belanda vs Amerika Serikat. Xavi Simons yang tampil sebagai pemain pengganti juga mencatatkan namanya dalam buku sejarah Oranje.

Simons kini menjadi pemain termuda yang memperkuat Belanda di fase gugur Piala Dunia (19 tahun, 226 hari). Simons pun tercatat sebagai remaja keempat yang dipercaya Belanda tampil di Piala Dunia. Ia mengikuti jejak Bertus de Harder (1938), Frits van der Veen (1938) serta Ryan Babel (2006).

  • Statistik Gemilang Belanda Lawan Tim Non-Eropa
Belanda vs AS - Unbeaten - @onsoranje
twitter.com/onsoranje

Kemenangan atas AS memperpanjang catatan positif Oranje ketika menghadapi tim non-Eropa di Piala Dunia. Belanda tidak terkalahkan dalam 20 pertemuan terakhir melawan tim non-Eropa di Piala Dunia. Brasil menjadi tim non-Eropa terakhir yang mengalahkan Belanda.

Tidak cuma itu, Belanda juga memperpanjang catatan tak terkalahkannya di Piala Dunia. Mereka tidak menelan satu pun kekalahan dalam 11 pertandingan terakhirnya di ajang empat tahunan ini.

  • Darah Muda Amerika Serikat
Belanda vs AS - Darah muda - @onsoranje
twitter.com/usmnt

AS membawa cukup banyak pemain muda ke Qatar. Mereka pun mengandalkan cukup banyak pemain muda ketika menghadapi Belanda. Rerata umur di starting XI AS di laga malam tadi berada di angka 25 tahun, 84 hari.

Yunus Musah menjadi pemain termuda di starting XI AS melawan Belanda dengan usia 20 tahun. Predikat pemain tertua menjadi milik Tim Ream yang saat ini berumur 35 tahun. Kapten tim AS, Tyler Adams, pun masih belia dan saat ini baru menginjak usia 23 tahun.

  • Arti Penting Kehadiran Christian Pulisic
Belanda vs AS - Christian Pulisic - @onsoranje
twitter.com/usmnt

Chrisian Pulisic menjadi sosok penyerang andalan AS sepanjang Piala Dunia 2022. Winger asal Chelsea itu menunjukkan kapasitasnya dengan memberikan satu assist di laga melawan Belanda.

Pulisic punya andil besar di balik terciptanya tiga gol AS sepanjang Piala Dunia tahun ini. Dalam empat penampilannya, Pulilsic berhasil mengemas satu gol serta dua assist. Pulisic menjadi pemain AS pertama sejak Landon Donovan yang punya andil dalam tiga gol AS di Piala Dunia.

More From Author

Berita Terbaru