Ernando Ari Disebut Titisan Kurnia Meiga

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Berkat aksinya di SEA Games 2021, Ernando Ari dipuji sebagai titisan kiper legendaris Indonesia, Kurnia Meiga. Pujian itu datang dari salah satu media Malaysia yang takjub terhadap permainan sang kiper.

Penampilan Ernando sepanjang SEA Games 2021 terbilang cukup baik. Sempat tak diandalkan saat Indonesia takluk dari Vietnam di laga pembuka, dia langsung jadi andalan Shin Tae-yong hingga sukses raih medai perunggu.

Ernando Ari Disebut Titisan Kurnia Meiga
Zingnews

Kiper milik Persebaya Surabaya itu bahkan jadi pahlawan timnas U-23 Indonesia saat adu penalti lawan Malaysia dalam perebutan medali perunggu. Dia sukses membaca dua penendang penalti Malaysia.

Total, kiper 20 tahun itu berarti sukses menahan tiga tembakan penalti. Sebelumnya pada babak grup, dia jua sukses menahan tendangan alogojo Timor Leste. Penampilan apiknya itu bikin dia dipuji media Malaysia, Semuanya Bola.

Ernando Ari Disebut Titisan Kurnia Meiga
PSSI

Ernando Ari – ‘The Next Kurnia Meiga’: Penjaga Gol Yang Tepis Penalti 2 Bintang Luar Negara Malaysia,” tulis judul berita media Malaysia tersebut.

Ernando Ari Tepis Tembakan 2 Pemain Luar Negeri

Menariknya, Ernando Ari sukses menahan dua tembakan penalti dua pemain Malaysia yang berkarier di luar negeri. Selain Luqman Hakim Shamsudin yang bela KV Kortrijk, dia jua sukses tahan pemain klub Jepang, Azul laro Numazu, Hadi Fayyadh.

Ernando Ari Disebut Titisan Kurnia Meiga
PSSI

“Dia menepis dua sepakan penalti oleh dua penyerang sensasi skuat negara yang berkelana ke luar negara, Hadi Fayyadh dan Luqman Hakim Shamsudin bagi memastikan Indonesia membawa pulang medali perunggu kelima mereka sepanjang beraksi di Sukan SEA sejak edisi 1977,” tutup dia.

More From Author

Berita Terbaru