Setelah Benamkan Juventus, Federico Dimarco Ingin Kalahkan Lazio

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Kepercayaan diri Federico Dimarco sedang berada dalam level tertinggi. Dimarco sangat optimistis dengan kans Inter Milan mengalahkan Lazio di partai lanjutan Serie A akhir pekan ini.

Dimarco menjadi pahlawan Inter pada partai leg II semifinal Coppa Italia melawan Juventus, Kamis (27/4) dinihari WIB. Gol tunggal Dimarco berhasil membenamkan Juventus dan mengantar La Beneamata melangkah ke final Coppa Italia.

Inter vs Juventus - Final cOppa Italia - Federico Dimarco - @inter
twitter.com/inter

“Pertandingan selanjutnya hingga akhir musim nanti akan berjalan tangguh. Jika kami tidak melihat terlalu jauh ke depan, saya yakin kami bisa meraih prestasi membanggakan,” tegas Dimarco dilansir Football5Star dari laman Football Italia.

“Kini, kami telah kembali ke performa terbaik. Kami berhasil lolos ke semifinal Liga Champions, final Coppa Italia dan mulai berada di jalur tepat di liga,” sambung pemain berumur 25 tahun itu.

INTER MILAN AKAN HABIS-HABISAN HINGGA AKHIR MUSIM

Inter saat ini duduk di peringkat keenam klasemen Liga Italia. Mereka terlempar dari empat besar karena sempat melewati lima pertandingan tanpa kemenangan.

Akhir pekan lalu, La Beneamata berhasil memutus tren negatifnya. Mereka sukses meraih kemenangan 3-0 di markas tim papan tengah, Empoli.

Federico Dimarco - Inter Milan - inter vs lazio - GEtty Images 2
Istimewa

Kemenangan tersebut menjaga kans Inter untuk mengakhiri musim 2022-23 di zona Liga Champions. Mereka saat ini punya perolehan 54 poin dan cuma berjarak dua angka dari rival abadinya, AC Milan, di peringkat keempat.

Namun, La Beneamata harus melewati jalan terjal untuk bisa memastikan satu tempat di zona Liga Champions. Selain harus menghadapi Lazio, mereka juga bakal menantang tim-tim kuat lainnya seperti AS Roma, Napoli serta Atalanta di tujuh laga tersisa.

More From Author

Berita Terbaru