Meski Timnas Jerman Tengah Terpuruk, Didier Deschamps Tetap Waspada

BACA JUGA

Football5Star.net, indonesia – Pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, mengaku tetap menganggap timnas Jerman sebagai tim tangguh. Deschamps menilai Die Mannschaft punya potensi sangat besar meski saat ini tengah terpuruk.

Prancis berencana menjalani pertandingan uji coba melawan Jerman pada Minggu (24/3) dinihari WIB. Pertandingan tersebut dilaksanakan di hadapan puluhan ribu suporter di Stadion Groupama.

Nico Schlotterbeck - Borussia Dortmund - Timnas Jerman - Alamy
Alamy

“Jerman adalah tim yang sangat bagus. Mereka punya rekor bagus ketika menjalani laga tandang melawan kami dan diperkuat banyak sekali pemain hebat,” ujar Deschamps seperti dikutip Football5Star dari laman RMC Sport.

“Tapi, kami tidak boleh hanya fokus memikirkan kekuatan mereka. Kami sudah punya filosofi permainan tersendiri dan saya tidak mau menyesuaikan diri dengan permainan Jerman di laga nanti,” kata Deschamps menambahkan.

DESCHAMPS HANYA PIKIRKAN LAGA MELAWAN TIMNAS JERMAN

Jerman bukanlah satu-satunya tim yang bakal dihadapi Prancis bulan ini. Pada Rabu (27/3) dinihari WIB, Les Bleus bakal menjamu tim asal Amerika Selatan, Cile, di Stade Velodrome.

Deschamps mengaku belum mau memikirkan soal pertandingan melawan Cile. Deschamps mengatakan berbagai keputusan mengenai laga melawan Cile bakal dibuat selepas menghadapi Jerman.

Didier Deschamps - Timnas Prancis - timnas Jerman - Alamy 2
Alamy

“Kami akan terlebih dahulu memprioritaskan pertandingan melawan Jerman dan kemudian baru memikirkan soal pertandingan menghadapi Cile. Keputusan di pertandingan melawan Cile akan dibuat selepas kami menghadapi Jerman.”

“Satu hal yang pasti, kami harus bisa melibatkan pemain sebanyak-banyaknya. Saya ingin bisa memberikan kesempatan bermain kepada seluruh pemain,” tuntas Deschamps.

More From Author

Berita Terbaru