Christian Eriksen Disarankan Pulang ke Ajax

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Mantan penggawa timnas Denmark, Brian Laudrup, mengaku miris dengan minimnya menit bermain Christian Eriksen di Manchester United. Laudrup pun menyarankan Eriksen untuk pindah ke Ajax pada musim 2024-25 mendatang.

Ajax bukanlah tim asing untuk Eriksen. Gelandang berumur 32 tahun itu mengawali karier profesionalnya di ibu kota Belanda pada periode 2010 hingga 2013 dan punya koleksi 163 penampilan di semua kompetisi bersama klub berjuluk De Godenzoden.

Christian Eriksen ajax - Manchester United - Alamy 2
Alamy

“Menurut saya pribadi, kembali ke Ajax merupakan opsi terbaik untuk Eriksen. Jika pindah ke Belanda, saya yakin Eriksen bisa bermain hingga beberapa tahun ke depan,” tegas Laudrup seperti dikutip Football5Star dari laman Voetbal International.

“Eriksen juga sempat menjalani masa pemulihan di Amsterdam setelah mengalami serangan jantung. Dia sangat mengenal Amsterdam dan Ajax secara keseluruhan. Saya yakin para suporter Ajax akan menyambut Eriksen seperti seorang raja,” kata Laudrup menambahkan.

CHRISTIAN ERIKSEN TAK SUKA JADI PEMAIN PELAPIS

Eriksen telah membela panji Manchester United semenjak musim panas 2022. Pada musim 2022-23 lalu, Eriksen menjadi pilihan utama dan mampu mencatat 44 penampilan di semua kompetisi dengan catatan satu gol serta 10 assist.

Menit bermain Eriksen di musim 2023-24 menurun drastis. Ia cuma dipercaya tampil dalam 21 pertandingan di semua kompetisi. Ia pun sempat mengaku gerah dengan peran pemain pelapis.

Christian Eriksen - Manchester United - timnas Denmark - Alamy
Alamy

“Tentu saja saya harus selalu berada dalam kondisi siap agar bisa memanfaatkan setiap kesempatan. Saya juga sebenarnya ingin mendapat kesempatan bermain lebih banyak dan pelatih (Erik ten Hag) mengetahuinya. Tapi, dia merupakan sosok yang memilih starting XI dan saya menghargai pilihannya,” ujar Eriksen beberapa waktu lalu.

“Kompetisi di lini tengah sangatlah ketat dan United mampu meraih kemenangan demi kemenangan. Tentu saja saya turut senang dan memahami kondisi ini. Tapi, saya adalah seorang pemain profesional yang ingin selalu bermain. Tujuan utama saya saat ini adalah, kembali mendapat tempat di starting XI,” imbuhnya.

More From Author

Berita Terbaru