Chelsea Adalah Mimpi Buruk Guardiola

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Akhir pekan ini akan ada duel sarat gengsi di Britania Raya. Tak hanya demi jaga gengsi, duel ini juga penting bagi kedua klub. Yakni duel Manchester City vs Chelsea. Nyatanya, Chelsea adalah mimpi buruk bagi Pep Guardiola.

The Cityzens – julukan Manchester City – kini tengah duduk di puncak klasemen Liga Inggris dengan torehan 57 poin. Poin yang mereka hasilkan sama dengan Liverpool yang ada di peringkat kedua, namun The Reds – julukan Liverpool – masih memiliki satu pertandingan sisa.

Guardiola adalah salah satu pelatih cerdik nan bergelimang gelar. Meskipun begitu, catatan buruk Guardiola datang saat mereka bertemu dengan Chelsea. Chelsea menjadi klub yang paling sering memberikan kekalahan untuk mantan pelatih Bayern Munich ini dalam kompetisi domestik.

Total, Chelsea telah empat kali mengalahkan Guardiola yang tiga di antaranya saat Guardiola membesut Manchester City. Satu kekalahan sisanya diterima saat masih melatih Barcelona saat semifinal Liga Champions 2011/2012 dengan skor 1-0.

maurizio sarri, chelsea, pep guardiola
Zimbio

Kekalahan pertama Guardiola dari Chelsea di kompetisi domestik – Liga Inggris – terjadi pada musim 2016/2017 atau pada musim pertamanya. Chelsea sukses menang back to back – kandang dan tandang – dengan skor 3-1 saat bermain di Etihad dan 2-1 saat di Stamford Bridge.

Kekalahan ketiga Guardiola saat melawan Chelsea terjadi pada pertemuan pertama musim ini. Saat itu, anak asuh Maurizio Sarri menang dengan skor 2-0. Itu menjadi kekalahan pertama Manchester City di musim ini.

Secara total, Chelsea menjadi salah satu tim yang paling sering mengalahkan Guardiola. Real Madrid, Borussia Dortmund, dan Liverpool menjadi tiga klub lain yang telah empat kali membuat Guardiola bertekuk lutut.

Khusus catatan melawan Maurizio Sarri, Guardiola jauh lebih superior. Kedua pelatih jenius ini telah empat kali bersua dengan tiga pertandingan dimenangkan pelatih jebolan akademi Barcelona ini. Satu-satunya kekalahan diderita saat pertemuan pertama musim ini.

Jadi, bagaimana dengan pertandingan Manchester City vs Chelsea pada Minggu (10/2) malam nanti? Akankah Chelsea berhasil back to back lagi saat melawan Guardiola?

More From Author

Berita Terbaru