Harapan Besar Carlo Ancelotti kepada Vinicius Junior

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, merasa sangat senang dengan performa apik Vinicius Junior sepanjang musim 2021-22. Ancelotti yakin kehadiran Vinicius akan bisa mengangkat pamor Liga Spanyol.

Vinicius mengawali musim 2021-22 dengan performa impresif. Pemain berumur 21 tahun itu sukses mencetak lima gol dan dua assist dari lima pertandingan Liga Spanyol. Catatan tersebut membuat Vinicius berhak duduk di posisi kedua daftar top skorer dan hanya berjarak satu gol dari Karim Benzema yang ada di puncak.

Vinicius Junior - Carlo Ancelotti - Bleacher Reporr
Bleacher Report

“Tahun ini, Liga Spanyol kehilangan salah satu pemain terpentingnya dalam sosok Lionel Messi. Untungnya, Liga Spanyol kini memiliki Vinicius Junior,” ujar Carlo Ancelotti dilansir Football5Star dari laman Football Italia.

“Vinicius berhasil menunjukkan performa luar biasa musim ini. Kami beruntung karena Vinicius menunjukkan penampilan terbaiknya bersama Real Madrid, bukan dengan tim lain,” sambung Ancelotti.

CARLO ANCELOTTI BERHARAP AC MILAN AKAN BIKIN BRAHIM DIAZ BERSINAR

Vinicius bukanlah satu-satunya pemain muda Real Madrid yang mendapat sanjungan tinggi dari Ancelotti. Pelatih berpaspor Italia itu juga melempar pujian kepada Brahim Diaz yang dipinjamkan ke AC Milan.

Ancelotti berharap Diaz akan selalu mendapat jam terbang reguler bersama tim utama AC Milan. Menurut Ancelotti, jam terbang reguler akan memegang peranan penting dalam proses perkembangan Diaz.

Vinicius Junior - Carlo Ancelotti - Getty Images
Getty Images

“Kami melepas Brahim karena dia tidak memiliki tempat di sini karena ketatnya persaingan antarpemain. Dia adalah pemain penting buat masa depan kami dan saya sangat senang dengan performa gemilangnya di Milan.”

“Agar bisa terus berkembang, Brahim harus selalu bermain. Dia tidak pindah ke Milan karena sebuah kebetulan. Kami meminjamkannya ke sana karena kami memahami filosofi dan struktur Milan secara keseluruhan,” tuntas Ancelotti.

More From Author

Berita Terbaru