Pelatih Baru Mainz: Saya Tak Pernah Degradasi!

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Pergantian pelatih lagi-lagi dilakukan 1.FSV Mainz 05. Sehari setelah mendepak Jan Siewert, mereka menunjuk Bo Henriksen sebagai pelatih baru pada Selasa (13/2/2024). Tugasnya adalah menyelamatkan Die Nullfuenfer dari ancaman degradasi.

Henriksen menyambut antusias tugas besar itu. Dia yakin akan dapat mempertahankan Jonathan Burkardt dkk. di Bundesliga, tidak turun divisi ke Bundesliga 2. Pria asal Denmark itu optimistis karena hal tersebut sudah jadi spesialisasinya.

Bo Henriksen menunjukkan antusiasme tinggi sebagai pelatih baru Mainz.
allgemeine-zeitung.de

“Saya sudah mengambil alih banhak tim yang berada di jurang degradasi. Namun, saya tak pernah terdegradasi. Sekarang pun saya yakin 100 persen akan mampu melakukannya” urai Bo Henriksen seperti dikutip Football5Star.net dari laman resmi klub.

Itu bukan tanpa alasan. Dia menilai Mainz punya potensi besar. “Saya sudah melihat banyak pertandingan pada beberapa hari terakhir. Ada pemain-pemain berkualitas, tapi tanpa kepercayaan. Saya melihat kekuatan di dalam tim, intensitas dan kualitas dengan bola,” ucap dia.

1.FSV Mainz 05 diyakini Bo Henriksen punya modal untuk lepas dari degradasi.
mainz05.de

Keunggulan Bo Henriksen

Bagi Bo henriksen, 1.FSV Mainz 05 punya cukup modal untuk sekadar lepas dari jerat degradasi. Pelatih berumur 49 tahun itu yakin Die Nullfuenfer akan kembali meraih kemenangan demi kemenangan. Hal terpenting adalah menyadarkan para pemain soal kemampuan yang mereka miliki. Baru kemudian taktik.

Semangat positif, antusiasme, dan optimisme itu memang jadi dasar pemilihan Henriksen sebagai pelatih baru menggantikan Jan Siewert. Jajaran manajemen Mainz meyakini tim butuh seseorang yang dapat mendongkrak semangat. Henriksen dinilai sesuai.

Christian Heidel yakin Bo Henriksen akan cocok dengan 1.FSV Mainz 05.
mainz05.de

“Tugas kami adalah menemukan pelatih yang mampu membuat perbedaan di ruang ganti dan kepala para pemain. Kami melihat dia mampu membuat perubahan pada beberapa pos sebelumnya. Kami ingin seorang pelatih yang bisa menyingkirkan rasa takut dari para pemain dan memberi mereka kepercayaan diri,” kata Direktur Olahraga Christian Heidel.

Setelah berbicara secara langsung, Heidel makin yakin. Dia juga meyakini para pemain akan mendapatkan sesuatu yang berbeda saat bertemu Henriksen untuk kali pertama dan menjalani latihan bersama. Dia berharap hal itu akan jadi modal bagus untuk menghadapi FC Augsburg pada akhir pekan nanti.

More From Author

Berita Terbaru