Gladbach vs Bayern Munich: Borussia Park Masih Angker untuk Die Roten

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Bayern Munich lagi-lagi terkapar di Borussia Park. Bersua Borussia Moenchengladbach mereka kalah 2-3.

Petaka sudah dirasakan Die Roten saat laga baru berjalan delapan menit. Tekel keras Dayot Upamecano terhadap Alassane Plea berbuah fatal.

Wasit mengeluarkan kartu merah untuk sang bek. Bermain dengan 10 orang membuat tim tamu kesulitan.

gladbach vs bayern munich-hna
hna

Hal ini pula yang dimanfaatkan Gladbach. Empat menit kemudian publik Borussia Park sudah bersorak.

Sontekan keras Lars Stindl gagal diselamatkan mantan rekannya, Yann Sommer. Tertinggal 0-1 tidak membuat Bayern Munich panik.

Permainan tenang yang mereka tunjukkan akhirnya membuahkan hasil. Laga berjalan 35 menit Eric Maxim Choupo-Moting berhasil menyamakan kedudukan.

gladbach vs bayern munich-tz
TZ

Skor 1-1 mewarnai babak pertama. Di babak kedua pertandingan berjalan dalam tensi tinggi. Gladbach kembali unggul pada menit ke-55.

Kali ini gol berasal dari kaki Jonas Hofmann. Gol tersebut membuat pasukan Daniel Farke berada di atas angin.

Bayern Munich Mulai Terancam

Pada akhirnya Marcus Thuram memperbesar keunggulan menjadi 3-1 pada menit ke-84. Menerima umpan Jonas Hofmann, bomber Prancis sukses mengelabui Sommer.

Meski begitu Bayern belum menyerah. Tapi gol kedua baru datang pada masa injury time melalui pemain pengganti, Mathys Tel.

bayern munich
skysports

Tak punya banyak waktu, tim tamu gagal menyamakan kedudukan. Sampai laga berakhir skor 3-2 untuk Borussia Moenchengladbach tetap bertahan.

Hasil ini mempertegas inferioritas Die Roten di markas Gladbach. Bayangkan saja, dari lima lawatan terakhir mereka menelan empat kekalahan.

Dengan kekalahan ini Bayern Munich memang masih di puncak klasemen dengan 43 poin. Namun, mereka bisa digusur Union Berlin andai menang pada laga besok.

Sementara Gladbach berhasil memperbaiki posisi. Mereka naik dua tingkat ke peringkat kedelapan dengan 29 angka.

Susunan Pemain:

Borussia Moenchengladbach (4-2-3-1): 1-Jonas Omlin; 25-Ramy Bensebaini, 30-Nico Elvedi, 3-Ko Itakura, 18-Stefan Lainer; 6-Christopher Kramer, 17-Kouadio Kone; 13-Lars Stindl, 23-Jonas Hofmann, 11-Hannes Wolf; 14-Alassane Plea

Pelatih: Daniel Farke

Bayern Munich (3-5-2) 27-Yann Sommer; 5-Benjamin Pavard, 2-Dayot Upamecano, 23-Daley  Blind; 7-Serge Gnabry, 8-Leon Goretska, 6-Joshua Kimmich, 38-Ryan Gravenberg, 19-Alphonso Davies; 13-Eric Maxim Choupo-Moting, 25-Marcus Thuram

Pelatih: Julian Nagelsmann

More From Author

Berita Terbaru