Anwar El Ghazi Dapat Kesempatan Kedua dari Mainz

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Anwar El Ghazi akhirnya bisa bernapas lega. Senin (30/10/2023), dia sudah terbebas dari sanksi yang dijatuhkan klubnya, 1.FSV Mainz 05 gara-gara unggahan soal dukungannya untuk Palestina. Dia sudah diperbolehkan bergabung kembali dengan skuad asuhan Bo Svensson.

Dua pekan lalu, manajemen Die Nullfuenfer membekukan status El Ghazi yang belum genap sebulan bergabung. Mereka menilai unggahan El Ghazi soal konflik di Timur Tengah terlalu tendensius dan cenderung tak mengakui keberadaan Israel dan bangsa Yahudi.

Pihak Mainz menilai hal itu tak dapat ditoleransi karena bertentangan dengan nilai-nilai yang dijunjung klub. Terlebih lagi, salah satu pendiri Die Nullfuenfer adalah orang Yahuni, yakni Eugen Salomon.

Anwar El Ghazi sempat diskors karena unggahan di media sosialnya.
sportausmainz.de

Selama dua pekan itu, El Ghazi harus menjelaskan unggahan tersebut kepada manajemen Mainz. Di samping itu, pemain Belanda berdarah Maroko itu juga harus menjelaskan posisinya dalam memandang konflik di Timur Tengah.

Dari hasil pembicaraan berulang kali itu, manajemen klub menilai El Ghazi patu diberi kesempatan kedua. Mereka hanya memberikan teguran keras kepada eks pemain Aston Villa dan PSV Eindhoven tersebut.

Komitmen Anwar El Ghazi

Manajemen 1.FSV Mainz 05 mengatakan, Anwar El Ghazi telah mengungkapkan penyesalan terhadap unggahan tersebut. Hal itu antara lain sudah dibuktikan dengan segera menghapus unggahan sensitif tersebut.

“Dia menyesali unggahan dan dampak negatif yang ditimbulkannya, terutama untuk klub. Dalam konteks ini, El Ghazi juga secara jelas menentang aksi-aksi teroris seperti yang dilakukan Hamas,” urai manajemen Mainz seperti dikutip Football5Star.com dari laman resminya.

Anwar El Ghazi berkomitmen menjunjung nilai-nilai yang ada di Mainz.
mainz05.de

Lebih lanjut, dalam pernyataan itu disebutkan, “Dia menekankan simpatinya kepada para korban serangan yang terjadi di sana, juga kepada seluruh korban dari konflik ini. Dia juga menehaskan tak mempertanyakan hak hidup Israel.”

Sikap klub pun melunak setelah El Ghazi menyatakan kesanggupannya untuk menjunjung nilai-nilai yang ada di Mainz. Dia pun dipastikan segera bergabung kembali dengan skuad asuhan Bo Svensson.

“Dengan latar belakang komitmen El Ghazi dan penyesalan yang ditunjukkanya, budaya klub dalam menangani kesalahan mengharuskan sang pemain untuk diberi kesempatan melakukan rehabilitasi. Atas dasar itu, Anwar El Ghazi akan kembali berlatih dan bermain untuk 1.FSV Mainz 05 sesegera mungkin,” ujar manajemen Die Nullfuenfer.

More From Author

Berita Terbaru