Ada Pemain Keturunan yang Diminta Netizen, Tapi Ditolak Shin Tae-yong

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – PSSI mengaku sempat menyodorkan nama pemain keturunan yang diminta netizen untuk bisa membela timnas Indonesia. Namun nyatanya, pelatih Shin Tae-yong tak mau sehingga PSSI pun tak jadi memproses sang pemain.

Seperti diketahui, belakangan memang PSSI memproses cukup banyak pemain keturunan untuk dinaturalisasi dan bela timnas Indonesia. Saat ini saja, ada empat nama yang sedang dalam proses, yakni Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, Maarten Paes, dan Nathan Tjoe-A-On. Untuk nama terakhir sudah tinggal disumpah dan susul Jay Idzes yang sudah bisa bela Indonesia.

Ada Pemain Keturunan yang Diminta Netizen, Tapi Shin Tae-yong Ogah
Yahoo Japan

Nah, ternyata ada pemain keturunan lainnya yang sempat beredar di media sosial dan disarankan oleh netizen dinaturalisasi biar bisa bela timnas Indonesia. Namun, si pemain yang tak disebutkan namanya itu ternyata tak masuk dalam kriteria Shin Tae-yong.

“Ada pemain yang selalu disebut-sebut netizen, Shin Tae-yong saja gak tertarik, bagaimana mau saya ambil (proses naturalisasi), dia (Shin Tae-yong) ga butuh, masa kita paksain,” kata anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga saat berbincang dengan Justinus Lhaksana dalam kanal YouTube-nya.

PSSI Tak Pernah Titip Pemain Keturunan

PSSI, kata Arya Sinulingga pun menyebut tak pernah sekalipun menitipkan pemain keturunan, bahkan lokal kepada Shin. Semua pemilihan pemain murni atas keputusan Shin Tae-yong.

Ada Pemain Keturunan yang Diminta Netizen, Tapi Shin Tae-yong Ogah
PSSI Pers

“Kalau memaksakan, nanti dibilang intervensi, pak Erick Thohir tak mau intervensi, dia juga bicara kepada BTN jangan pernah intervensi STY untuk ambil pemain, jadi tak ada titipan,” tutup dia.

More From Author

Berita Terbaru