Hikmah di Balik Kegagalan AC Milan Kalahkan Juventus

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Rekor 100 persen kemenangan AC Milan di Serie A musim ini terhenti. Tandang ke markas Juventus mereka bermain imbang 1-1.

Milan tertinggal lebih dulu dari tuan rumah lewat aksi Alvaro Morata. Baru pada babak kedua mereka menyamakan kedudukan melalui gol Ante Rebic.

Juventus vs AC Milan, Alvaro Morata - Twitter @juventusfcen
Twitter @juventusfcen

Usai pertandingan, Stefano Pioli melihat sisi positif dari hasil imbang 1-1. Baginya para pemain telah menunjukkan performa gemilang di Turin.

“Kami datang ke sini untuk memenangkan pertandingan, tapi Juventus tampil lebih baik di 20 menit pertama. Mereka punya determinasi dan fokus. Tapi kami terus bermain dan melakukan lebih baik lagi di babak kedua. Jadi ini adalah kinerja yang positif,” ungkap Pioli kepada DAZN, Senin (20/9/2021).

Juventus vs AC Milan, Alvaro Morata 1 - Twitter @juventusfce
Twitter @juventusfcen

“Kami melawan Juve, kami memainkan sepak bola yang bagus. Kami kebobolan di mana kami membuat terlalu banyak kesalahan naif. Tapi kami tidak kekurangan karakter dan determinasi untuk mencari kemenangan sepanjang laga,” ia menambahkan.

AC Milan Kembali Dihantam Cedera

I Rossoneri datang ke Turin dengan skuat pincang. Tidak ada Davide Calabria dan Zlatan Ibrahimovic dalam skuat.

Stefano Pioli Kami Lebih Punya Kualitas dari Lazio SempreMilan

Kondisi AC Milan kian rapuh dengan cederanya Simon Kjaer saat menghadapi Juventus dinihari tadi. Ia ditarik keluar lapangan pada babak kedua karena masalah otot.

“Saya selalu melihat pemain saya siap mengatasi keterbasan skuat. Mereka punya kualitas dan bekerja sepanjang pekan dengan ketekunan dan rasa saling memiliki,” ungkapnya.

“Lawan mungkin lebih baik pada mala mini, tapi kami akan selalu memberikan yang terbaik di setiap pertandingan untuk menang,” tutup nakhoda AC Milan.

More From Author

Berita Terbaru