Football5Star.net, Indonesia – Nicolo Zaniolo mengaku tidak membutuhkan waktu lama untuk menerima proposal dari Atalanta. Zaniolo memilih datang ke pangkuan La Dea karena ingin merasakan tangan dingin milik pelatih kepala, Gian Piero Gasperini.
Zaniolo dipinang dengan status pinjaman dari tim rakasasa Turki, Galatasaray, hingga akhir musim 2024-25. La Dea wajib mempermanenkan status Zaniolo pada musim panas mendatang apabila sang pemain mampu menunjukkan performa memuaskan.

“Ketika mengetahui kabar ketertarikan Atalanta, saya tidak lagi mendengar tawaran dari tim lain. Saya tidak perlu pikir panjang untuk menerima tawaran bermain di sini,” tegas Zaniolo seperti dikutip Football5Star dari laman Football Italia.
“Datang ke sini merupakan langkah terbaik untuk kemajuan karier saya. Semua orang tahu klub ini memiliki pelatih hebat yang mampu memaksimalkan potensi pemain-pemain muda,” sambung Zaniolo.
NICOLO ZANIOLO GAGAL BERSINAR DI LUAR ITALIA
Atalanta merupakan tim Italia pertama yang dibela Zaniolo semenjak ia hengkang dari AS Roma pada Februari 2023 lalu. Selama 18 bulan terakhir, Zaniolo bermain di luar Italia bersama Galatasaray dan Aston Villa.
Zaniolo mengaku sangat senang bisa kembali merumput di Italia. Ia tetap merasa bersyukur meski perjalanannya di luar Italia tidak berlangsung sesuai rencana.

“Ketika meninggalkan Roma, saya ingin mendapat pengalaman baru dan memutuskan pindah ke luar Italia. Keputusan itu tentunya membantu proses pendewasaan diri saya. Saya pun merasa butuh perubahan besar untuk bisa melangkah ke level selanjutnya.”
“Ada banyak sekali hal negatif selama 18 bulan terakhir. Tapi, saya juga mendapat cukup banyak pelajaran berharga. Saya sangat senang bisa kembali ke Italia dan sudah tidak sabar ingin memulai perjalanan baru ini,” tuntasnya.