Hossein Abdi: Iran Jauh dari Harapan, Indonesia Sangat Bagus!

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Pelatih timnas U-20 Iran, Hossein Abdi, menyebut kalau anak asuhnya jauh dari harapan terkait kekompakan tim. Namun, dia bilang semua itu karena Indonesia bermain sangat baik.

Skuat Garuda Muda memang tampil tak buruk-buruk amat ketika diberondong tiga gol oleh Iran di Stadion Shenzhen Youth Football Training Base Centre, Kamis (13/2/2025). Mereka berhasil melepaskan 17 percobaan, meski cuma empat mengarah ke gawang. Indonesia pun mampu mencatatkan 85,1 persen dibanding 76 persen akurasi umpan milik Iran.

Hossein Abdi: Iran Jauh dari Harapan, Indonesia Sangat Bagus!
PSSI

Hanya memang, timnas U-20 Indonesia kecele dengan umpan-umpan silang dari Iran. Seluruh gol Iran tercipta dari umpan di kedua sisi. Dua dari sepak pojok, satunya di sisi kiri pertahanan.

“Kekompakan permainan tim (Iran) mungkin agak jauh dari harapan, tapi mari kita lihat dalam perspektif lain. Kita harus melihat tim Indonesia, karena tim lawan adalah tim yang sangat bagus,” ujar Hossein Abdi dilansir dari Footballi.

Hossein Abdi Puji Pasukannya

Sang pelatih pun memuji penampilan anak asuhnya yang mampu memanfaatkan peluang sekecil apa pun saat laga melawan Indonesia. Apalagi, menurutnya, laga perdana sebuah turnamen pastilah berat dan itu semua dilalui secara baik oleh pasukannya.

Hossein Abdi: Iran Jauh dari Harapan, Indonesia Sangat Bagus!
Getty Images

“Menurut saya, pada pertandingan pertama ini, saya ingin memperjelas bagaimana harmoni permainan tim kami,” tuntas dia.

Hasil ini sendiri membawa Iran berhasil memuncaki klasemen sementara Grup C Piala Asia U-20 2025. Mereka memang punya poin sama dengan Uzbekistan yang menang 1-0 atas Yaman, tetapi Iran unggul selisih gol.

More From Author

Berita Terbaru