Piala FA: Chelsea Angkat Koper, Newcastle Melenggang ke Ronde Ke-5

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Kejutan besar tersaji di ronde keempat Piala FA. Tim unggulan, Chelsea, dipaksa angkat koper lebih dini oleh sesama tim Premier League, Brighton.

Partai Brighton vs Chelsea di Stadion AMEX pada Minggu (9/2) dinihari WIB usai dengan skor 2-1. The Seagulls memastikan kemenangan melalui gol Georginio Rutter (12′) dan Kaoru Mitoma (57′). Sementara, gol balasan tim tamu tercipta melalui bunuh diri Bart Verbruggen di babak pertama.

Brighton vs Chelsea - Birmingham vs Newcastle - Piala FA - Istimewa 2
Istimewa

The Blues merupakan satu-satunya tim raksasa yang tersisih di ronde keempat. Tim unggulan lainnya seperti Manchester United serta Manchester City berhasil melenggang ke ronde kelima.

Newcastle United juga berhasil lolos ke ronde kelima. Mereka melaju setelah mencatat kemenangan 3-2 di markas tim kasta II Liga Inggris, Birmingham City.

The Magpies dipaksa bekerja ekstra keras untuk mengamankan tiket berlaga di ronde kelima. Mereka baru mampu memastikan kemenangan ketika Joe Willock menciptakan gol pada menit ke-82.

Ronde keempat Piala FA akan berlangsung hingga Rabu (12/2) mendatang. Beberapa laga tersisa yang menjadi sorotan antara lain adalah Plymouth Argyle vs Liverpool serta Aston Villa vs Tottenham Hotspur.

Hasil Piala FA Manchester City Pesta 8 Gol, Marselino Ferdinan Debut di Oxford - Federico Chiesa (@EmiratesFACup)
@EmiratesFACup
HASIL PERTANDINGAN PIALA FA RONDE KE-4:

Sabtu (8/2):

  • Manchester United 2-1 Leicester City (Joshua Zirkzee 68′, Harry Maguire 90+3′ – Bobby De Cordova-Reid 42′)
  • Leyton Orient 1-2 Manchester City (Stefan Ortega 16′-bd – Abdukodir Khusanov 56′, Kevin De Bruyne 79′)
  • Leeds 0-2 Milwall (Femi Azeez 30′, 55′)
  • Coventry 1-4 Ipswich (Joel Latibeaudiere 8′ – George Hirst 2′-p, Jack Clarke 28′, 37′, Jaden Philogene 63′)
  • Preston [4] 0-0 [2] Wycombe
  • Stoke City [2] 3-3 [4] Cardiff (Lewis Koumas 42′, 46′, Lewis Baker 57′-p – Rubin Colwill 8′, 68′, Yousef Salech 19′)
  • Southampton 0-1 Burnley (Marcus Edwards 77′)
  • Everton 0-2 Bournemouth (Antoine Semenyo 23′-p, Daniel Jebbison 43′)
  • Wigan 1-2 Fulham (Jonny Smith 50′ – Rodrigo Muniz 23′, 55′)

Minggu (9/2):

  • Birmingham 2-3 Newcastle (Ethan Laird 1′, Tomoki Iwata 40′ – Joe Willock 21′, 82′, Callum Wilson 26′)
  • Brighton 2-1 Chelsea (Georginio Rutter 12′, Kaoru Mitoma 57′ – Bart Verbruggen 5′-bd)
  • Blackburn Rovers vs Wolves – 19.30 WIB
  • Plymouth Argyle vs Liverpool – 22.00 WIB

Senin (10/2):

  • Aston Villa vs Tottenham – 00.35 WIB

Selasa (11/2):

  • Doncaster vs Crystal Palace – 02.45 WIB

Rabu (12/2):

  • Exeter City vs Nottingham Forest – 03.00 WIB

More From Author

Berita Terbaru