Football5Star.net, Indonesia – Ketum PSSI, Erick Thohir, buka suara soal Roberto Mancini yang sakut kepala melihat Arab Saudi ditahan timnas Indonesia. Dia tak enak bicara banyak karena sama-sama mantan Inter Milan.
Dalam laga di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB tadi, Garuda memang berhasil memberikan kejutan. Mereka berhasil menahan imbang Arab Saudi berkat gol Ragnar Oratmangoen yang dibalas Musab Aljuwayr.
Hasil itu jelas tak baik bagi Arab yang notabene diunggulkan untuk menang ketika hadapi timnas Indonesia. Terlebih, Roberto Mancini sepanjang laga terlihat begitu gelisah karena anak asuhnya sukar bongkar pertahanan Garuda. Erick pun bicara soal sang pelatih.
“Nggak enak sama-sama bekas Inter Milan. Ya saya rasa, tim Aarab Saudi tadi malam bermain baik di babak kedua. Tetapi memang saya tidak bisa memuji individu tetapi kenyataannya memang Maarten Paes walaupun dia ada blunder tapi terus dia selamatkan penalti, terus ada dua kali tembakan yang bisa diselamatkan,” ungkap Erick Thohir.
Erick Thohir Puji Debut Maarten Paes
Faktanya, selain melakukan tiga penyelamatan dan satu save penalti, Marten Paes pun berhasil mengamankan tiga umpan silang yang dilepaskan pemain Arab Saudi. Tak hanya itu, dia jua melepaskan 22 umpan sukses sepanjang pertandingan di King Abdullah Sports City Stadium.
“Ya jadi Maarten Paes saya rasa adalah pemain yang memang dibutuhkan untuk sebuah stabilitas tim terutama memang kalau sudah tingkat tim yang dilawan di bawah 50 (ranking FIFA) pasti memiliki striker yang haus gol. Jadi pertahanan kita harus tambah kuat,” tutup dia.